
HarianMetro.co, POHUWATO – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, bersama istri, Selvi Mbuinga Monoarfa, kembali menggelar acara buka puasa bersama masyarakat di Masjid Nur Yaqin, Desa Balayo, Kecamatan Patilanggio, pada Minggu (16/3/2025).
Kegiatan ini menjadi tradisi yang rutin dilakukan setiap bulan Ramadan. Bahkan, tradisi ini sudah berlangsung sejak Saipul Mbuinga masih menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Pohuwato dan terus berlanjut hingga kini saat dirinya menjadi Bupati.
Dalam sambutannya, Bupati Saipul Mbuinga mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan untuk kembali berbuka puasa bersama masyarakat.
Menurutnya, kegiatan ini bukan sekadar agenda rutin, tetapi juga menjadi momen penting untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat.
“Alhamdulillah, tahun ini kami kembali berkesempatan berbuka puasa bersama di Masjid Nur Yaqin. Ini bukan hanya bentuk ibadah, tetapi juga momentum untuk mempererat silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat,” ujar Bupati Saipul.
Ia juga berharap kebiasaan baik ini dapat terus berlanjut, tidak hanya sebagai tradisi pribadi, tetapi juga sebagai inspirasi bagi masyarakat dalam menjaga kebersamaan serta memperkuat nilai-nilai keislaman di bulan Ramadan.
Selain berbuka puasa, kegiatan ini juga diisi dengan doa bersama, diikuti oleh masyarakat sekitar yang antusias mengikuti rangkaian acara. Suasana kebersamaan tampak begitu hangat, mencerminkan semangat Ramadan yang penuh keberkahan.//AD
Artikel Bupati Saipul Gelar Buka Puasa Bersama di Masjid Nur Yaqin, Jaga Tradisi Ramadhan pertama kali tampil pada HARIAN METRO.