HarianMetro.co, GORONTALO – Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan mewarnai kegiatan Halalbihalal yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo pada Sabtu (5/4/2025), bertempat di Ballroom Hotel Grand Sumber Ria, Kota Gorontalo.

Kegiatan ini menjadi momen spesial dalam rangka mempererat tali silaturahmi pasca perayaan Idulfitri 1446 Hijriah, sekaligus memperkuat sinergi antar pimpinan daerah se-Provinsi Gorontalo.

Hadir dalam acara tersebut Gubernur Gorontalo beserta jajaran pemerintah provinsi, para bupati dan wali kota, termasuk Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga dan Wakil Bupati Iwan S. Adam.

Dalam sambutannya, Gubernur Gorontalo menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi lintas daerah dalam mendorong pembangunan yang berkelanjutan. Ia juga mengajak seluruh kepala daerah untuk terus menjaga komunikasi dan soliditas demi mewujudkan Gorontalo yang lebih maju dan sejahtera.

Acara Halalbihalal turut diisi dengan tausiah dan doa bersama, yang menambah kekhusyukan suasana dan memperkuat nilai-nilai keagamaan, toleransi, serta semangat pelayanan kepada masyarakat.

Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia menilai Halalbihalal seperti ini merupakan ruang yang penting untuk membangun hubungan emosional dan profesional antar kepala daerah.

“Alhamdulillah, ini adalah momentum yang baik untuk memperkuat ukhuwah dan mempererat sinergi lintas daerah. Semoga hubungan baik ini terus terjaga demi kemajuan bersama Provinsi Gorontalo,” ujar Bupati Saipul.

Kegiatan Halalbihalal ini juga menjadi ruang refleksi dan penyemangat bagi seluruh pemimpin daerah untuk menghadapi tantangan pembangunan ke depan. Dengan semangat kebersamaan dan gotong royong, para kepala daerah diharapkan mampu membawa perubahan positif bagi masyarakat Gorontalo. //Mldi

Artikel Bupati Saipul: Halalbihalal Momentum Pererat Hubungan Emosional dan Profesional pertama kali tampil pada HARIAN METRO.