SURABAYA – Anggota DPD RI Dapil Jawa Timur, Lia Istifhama, menyoroti tingginya kreativitas siswa SMP Khadijah Surabaya dalam kegiatan Public Works on The Stage.
Ia menyebut para pelajar ini sebagai contoh nyata bagaimana Gen Z mampu menjadi motor penggerak perubahan, khususnya dalam isu lingkungan dan perubahan iklim.
Dalam kegiatan tersebut, para siswa memamerkan inovasi-inovasi ramah lingkungan yang langsung menarik perhatian. Mulai dari produk sabun hingga body scrub berbahan ampas kopi, semua karya dihasilkan dari konsep reuse dan recycle mengubah limbah sekolah dan sisa bahan rumah tangga menjadi produk baru yang bermanfaat.
“Anak-anak ini menunjukkan bahwa perubahan iklim bisa ditangani dengan cara kreatif. Limbah yang biasa dianggap masalah, justru bisa mereka ubah menjadi barang bernilai. Ini bukan sekadar karya, tapi solusi,” ujar Lia, melalui keterangannya, Jum’at (21/11)
Lia menegaskan kreativitas tersebut bukan hanya melatih keterampilan siswa, tetapi juga membentuk sensitivitas mereka terhadap isu lingkungan. Menurutnya, inovasi seperti ini membuktikan bahwa pendidikan berbasis pengalaman langsung sangat efektif dalam mengembangkan pola pikir berkelanjutan.
Lia juga menyoroti peran Gen Z yang hidup dekat dengan teknologi. Hal itu membuat mereka lebih cepat belajar, lebih berani bereksperimen, dan lebih siap menghadirkan ide-ide baru.
“Gen Z ini punya kecepatan adaptasi yang luar biasa. Mereka bisa lihat sesuatu di media sosial, belajar, lalu mempraktikkannya dalam bentuk karya nyata. Ini potensi besar yang harus terus didukung,” tambahnya.