HarianMetro.co, POHUWATO – Wakil Bupati Pohuwato, Iwan S. Adam, secara resmi membuka Turnamen Randangan Cup 2025 di Lapangan Sepak Bola Desa Huyula, Kecamatan Randangan, Selasa (8/7/2025). Turnamen ini disambut antusias masyarakat sebagai momentum penting untuk mempererat persaudaraan dan menggairahkan kembali semangat olahraga di wilayah tersebut.

Pembukaan turnamen dihadiri oleh berbagai tokoh penting daerah, di antaranya Ketua DPRD Pohuwato Beni Nento, Ketua ASKAB PSSI Pohuwato Nasir Giasi, perwakilan Pengurus ASPROV PSSI Provinsi Gorontalo, Ketua KONI Pohuwato Mohamad Afif, Camat Randangan Sahrudin Saleh, serta tokoh masyarakat dan para pecinta sepak bola se-Kecamatan Randangan.

Rangkaian pembukaan dimulai dengan tendangan perdana oleh Wakil Bupati sebagai simbol dimulainya pertandingan. Selanjutnya dilakukan penyerahan trofi bergilir dari Ketua DPRD kepada Camat Randangan, dan kemudian diserahkan ke panitia penyelenggara.

Dalam sambutannya, Wabup Iwan menegaskan bahwa turnamen ini memiliki makna lebih dari sekadar kompetisi olahraga.

“Turnamen ini bukan sekadar ajang unjuk prestasi, melainkan lebih kepada wadah silaturahmi dan berbagi pengalaman antar sesama pencinta sepak bola,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan harapannya agar Randangan Cup dapat menjadi agenda tahunan yang konsisten digelar, guna memperkuat hubungan sosial, mempromosikan gaya hidup sehat, dan menjadi ruang pengembangan atlet-atlet muda daerah.

“Turnamen ini diharapkan mampu melahirkan atlet-atlet berprestasi yang kelak dapat tampil di level provinsi hingga nasional,” tambahnya.

Wabup Iwan juga mengingatkan pentingnya menjaga nilai-nilai sportivitas selama turnamen berlangsung.

“Bertandinglah dengan semangat juang tinggi, tapi tetap menjunjung sportivitas sebagai prinsip utama dalam olahraga,” pesan Wabup kepada seluruh peserta.

Sebagai bentuk dukungan nyata terhadap kegiatan ini, Wakil Bupati turut menyumbangkan dana sebesar Rp5 juta kepada panitia penyelenggara.

Di akhir sambutannya, ia menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Bupati Pohuwato yang sedang menjalankan tugas luar daerah, sembari memastikan bahwa pemerintah daerah tetap memberikan dukungan penuh untuk suksesnya acara ini.

“Saya hadir di sini mewakili Bupati, karena beliau sedang menjalankan tugas di luar daerah. Namun dukungan penuh dari pemerintah daerah tetap mengalir untuk suksesnya turnamen ini,” tutupnya.

Turnamen Randangan Cup 2025 menjadi momen penting yang tidak hanya menyatukan masyarakat melalui olahraga, tetapi juga menumbuhkan semangat kebersamaan, solidaritas, serta menjadi ajang pemersatu warga di Kecamatan Randangan dan sekitarnya.//Mldi

Artikel Randangan Cup 2025 Resmi Kick-off, Wabup Ajak Junjung Sportivitas pertama kali tampil pada HARIAN METRO.